International Program 2021
INTERNATIONAL PROGRAM STP NHI BANDUNG 2021
Program baru ini merupakan program unggulan STP NHI Bandung, yaitu Internasional Program, dimana STP NHI Bandung berkomitmen menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas yang bergerak di bidang perhotelan berdasarkan wawasan internasional. Internasional Program merupakan program yang tidak hanya menggunakan kurikulum nasional, tetapi juga menggunakan kurikulum internasional yang disesuaikan dengan kurikulum di International Management Institute (IMI), Luzern, Switzerland dan Victoria University Polytechnic (VUP), Melbourne, Australia
Adapun program ini disebut Credit Earning Program (Ambi Alih Kredit) yaitu pelaksanaanpembelajaran ada di dua tempat yaitu di STP NHI Bandung dan IMI Switzerland atau VUP Australia
Program Internasional ini untuk tahun ajaran 2021/2022 dibuka untuk Jurusan Hospitality yaituManajemen Divisi Kamar (MDK), Manajemen Tata Hidang (MTH), Manajemen Tata Boga (MTB) dan Manajemen Patiseri (MPI).
Keuntungan dari program ini adalah bahwa mahasiswa setelah lulus :
- Untuk Pilihan Kampus IMI Luzern, Switzerland
Mahasiswa akan mendapatkan 3 (tiga) ijazah, yaitu dari Diploma III Prodi Hospitality (MTB, MPI, MDK, MTH) dari STP NHI Bandung dan BA (Hons) Degree dari IMI Luzern, Switzerland serta BA (Hons) Degree dari Manchester Metropolitan University, UK.atau BA (Hons) Degree dari Oxford Brookes University, UK
- Untuk Pilihan Kampus VUP Melbourne, Australia:
Mahasiswa akan mendapatkan 2 (dua) ijazah, yaitu dari Diploma III Prodi Hospitality (MTB, MPI) di STP NHI Bandung dan Advance Diploma of Hospitality Management (Culinary Stream) di Victoria University Melbourne, Australia.
- Selain itu siswa memiliki pengalaman magang mendapat uang saku (paid training) dan mendapatkan sertifikat dari hotel/restaurant di Switzerland/Eropa atau pengalaman part time
Sistem Pendidikan
Internasional Program adalah program satu-kesatuan bulat selama 8 (delapan) atau 9 (Sembilan)semester, sehingga Ijazah Diploma III dari STP Bandung akan dikeluarkan setelah selesai menempuh BA (Hons) Degree dari IMI Luzern, Switzerland atau Advance Diploma dari VUP, Melbourne, Australia.
Bila tidak menyelesaikan Program Internasional tersebut maka mahasiswa tidak menerima ijasah, danhanya mendapatkan surat keterangan pernah mengikuti perkuliahan di STP NHI Bandung
Semester 1 sd 6
Dilaksanakan di STP NHI Bandung pada Program Studi Hospitality (MDK, MTH, MTB, MPI,)
Semester 7 dan 8
BA (Hons) Degree dari IMI Luzern, Switzerland serta BA (Hons) Degree dari Manchester Metropolitan University, UK.atau BA (Hons) Degree dari Oxford Brookes University, UK
Dilaksanakan di IMI Switzerland (Untuk Prodi MDK, MTH, MTB dan MPI)
Path Program IMI Luzern, Switzerland
ATAU
Semester 7, 8 dan 9
Advance Diploma of Hospitality Management (Culinary Stream) di Victoria University Melbourne, Australia.
Dilaksanakan di Victoria University, Melbourne, Australia (khusus Prodi MTB dan MPI)
Path Program Victoria University, Melbourne, Australia
Persyaratan (Enrollment 2021)
- Program Internasional hanya dibuka hanya untuk jalur khusus International Program (terpisah dari reguler).
- Persyaratan seleksi masuk sama dengan seleksi program Diploma pada SBMPTN dan WAJIBmenyertakan sertifikat IELTS (minimal score 3.5) atau TOEFL Paper Based (minimal score 350).
- Setelah melakukan pembayaran formulir pendaftaran, peserta WAJIB menyerahkan SURAT PERNYATAAN kesanggupan mengikuti Internasional Program dan Sertifikat IELTS/TOEFL yang dikirim dalam bentuk softcopy ke alamat email (intake2021.interprog@stp-bandung.ac.id) dengan subject (PMB2021_Int.Program_Nama) paling lambat tanggal 29 Juli 2021 pukul 12.00.
- Untuk peserta YANG PERNAH mengikuti SBMPTN 2021 WAJIB mengirimkan Kartu Peserta (KPS) SBMPTN ke alamat email diatas (intake2021.interprog@stp-bandung.ac.id ).
-
SURAT PERNYATAAN dan Sertifikat IELTS/TOEFL WAJIB diserahkan dalam bentuk hardcopy dan asli pada saat daftar ulang (bila diterima menjadi mahasiswa International Program).
-
Bagi yang tidak mengumpulkan Surat Pernyataan dan Sertifikat IELTS/TOEFL, maka peserta tidak akan diikutkan pada proses seleksi Program Internasional.
Klik Disini : Link download Surat Pernyataan Kesanggupan Mahasiswa
Biaya Pendidikan (Tahun 2021)
- Biaya pendidikan selama mengikuti program Diploma III di STP NHI Bandung adalah sama dengan biaya Diloma III reguler.